Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Bontang – Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia tahun 2025, semangat kebersamaan antara TNI, Polri, sektor swasta, serta masyarakat kembali ditunjukkan lewat kegiatan bersih-bersih pantai di wilayah pesisir Desa Tanjung Limau, Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Minggu (29/06/25). Kegiatan bertajuk “Aksi Bersih Pantai” ini merupakan bentuk kepedulian nyata terhadap lingkungan dan diprakarsai oleh PT Pertamina Hulu Sanga Sanga (PHSS). Kegiatan ini turut melibatkan unsur TNI, Polri, perangkat desa, organisasi masyarakat, serta warga sekitar yang dengan antusias bersama-sama membersihkan tumpukan sampah yang menumpuk di sepanjang garis Pantai Tanjung. Kapolres Bontang melalui Kapolsek Muara Badak Iptu Danang, mengungkapkan bahwa…
Author: humas4 humas4
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Kepolisian Daerah Kalimantan Timur terus mendalami kasus dugaan aktivitas pertambangan tanpa izin yang terjadi di kawasan hutan pendidikan milik Universitas Mulawarman (Unmul), yang merupakan Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus (KHDTK). Hal ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Yuliyanto, S.I.K., M.Sc., sebagai bentuk transparansi perkembangan penanganan perkara tersebut. Kasus ini bermula dari adanya informasi awal yang diterima pada tanggal 7 April 2025. Menindaklanjuti hal tersebut, Polda Kaltim segera menerbitkan Surat Perintah Penyelidikan. Setelah dilakukan proses penyelidikan mendalam, akhirnya dikeluarkan Laporan Polisi pada 19 Mei 2025. Sehari berselang, pada 20 Mei 2025, penyidik Polda Kaltim mengeluarkan…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Kepolisian Daerah Kalimantan Timur melalui Tim Opsnal Subdit II Direktorat Reserse Narkoba Polda Kalimantan Timur berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu dengan mengamankan seorang pria berinisial H (35) di kawasan Kariangau Kec.Balikpapan Utara, Sabtu malam (28/06/25). Dari penangkapan tersebut personil dilapangan berhasil menyita barang bukti sabu seberat total 3 kilogram. Dari hasil penggeledahan, petugas menemukan tas hitam di dalam jok sepeda motor yang berisi dua bungkus besar diduga sabu dan sebuah timbangan digital. Setelah dilakukan interogasi awal, tersangka mengakui bahwa barang haram tersebut berasal dari seseorang berinisial F. Saat dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Samarinda – Satuan Reserse Narkoba Polresta Samarinda kembali membuktikan keseriusannya dalam memerangi peredaran narkotika di wilayah hukumnya. Pada Jumat malam (27/06/25), sekitar pukul 20.30 WITA, petugas berhasil menggagalkan aksi peredaran ganja, yang termasuk dalam narkotika golongan I, di kawasan Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Samarinda Ulu. Aksi ini berawal dari laporan warga mengenai aktivitas mencurigakan di sekitar Jalan Siradj Salman. Setelah melakukan pengawasan intensif, petugas menemukan seorang pria yang sedang berada di dalam mobil yang terparkir di tepi jalan. Pria tersebut kemudian diamankan dan teridentifikasi sebagai RF (24), seorang mahasiswa yang berdomisili di Jl. Gerilya, Sungai Pinang Dalam. Setelah dilakukan pemeriksaan,…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, PPU – Guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polres Penajam Paser Utara (PPU) terus menggalakkan kegiatan patroli dialogis disertai penyampaian himbauan kamtibmas kepada warga, Minggu (29/06/25). Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin oleh Satuan Binmas Polres PPU di berbagai lokasi rawan dan keramaian, seperti pasar, terminal, kawasan pemukiman, serta pusat perbelanjaan. Kapolres PPU AKBP Andreas Alek Danantara, S.I.K., M.M., M.Tr.SOU., melalui Kasat Binmas AKP Bambang Purwanto, menjelaskan bahwa patroli dialogis merupakan salah satu upaya untuk mempererat hubungan polisi dengan masyarakat sekaligus menyampaikan pesan-pesan preventif secara langsung. “Kami menghimbau warga untuk turut aktif menjaga keamanan lingkungan, menghindari pelanggaran hukum,…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kukar – Meriahkan Hari Bhayangkara ke-79, Ratusan pesepeda antusias memenuhi kawasan Taman Kota Raja, Kec.Tenggarong, Kab.Kukar, pada Sabtu (28/06/25). Gowes yang digelar Polres Kutai Kartanegara mengusung tema kebugaran, solidaritas, dan kedekatan Polri dengan masyarakat. Acara yang diikuti sekitar 600 peserta, terdiri dari komunitas sepeda TNI-Polri, pegawai pemerintah, dan masyarakat umum. Rute bersepeda melintasi sejumlah jalan utama di Tenggarong, menciptakan semarak di tengah kota. Tak hanya seru dengan kegiatan bersepeda, acara juga dimeriahkan dengan pembagian hadiah untuk finisher terbaik dan doorprize menarik bagi peserta. Suasana semakin hidup dengan hiburan yang mempererat kebersamaan antara Polri dan masyarakat. Kabag Ops Polres Kukar…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Direktorat Polairud Polda Kaltim melalui personel Binmas Air melaksanakan kegiatan kerja bakti dan gotong royong membersihkan sampah pesisir di Pantai Segara, Kelurahan Klandasan Ilir, Balikpapan Kota, pada Minggu (29/6/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 14.00 Wita ini dipimpin oleh personel Binmas Air, Bripka Taufik Ismail dan Bripka Purwanto, dengan melibatkan berbagai unsur masyarakat, antara lain Lurah Klandasan Ilir, Ketua RT 28 dan RT 59, warga Asrama Segara, personel Satpolair Resta Balikpapan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Relawan Garuda, Orari Millenial, dan Yayasan Skema Balikpapan. Selain kerja bakti, personel juga melaksanakan patroli dialogis pesisir, mengajak masyarakat…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Mahakam Ulu – Dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-79, Polres Mahakam Ulu menggelar Turnamen Futsal Antar Fungsi sebagai wujud kebersamaan dan peningkatan semangat solidaritas di lingkungan internal kepolisian. Kegiatan resmi dibuka pada Sabtu (28/6/2025) pukul 14.00 Wita, bertempat di Lapangan Futsal Ujoh Bilang. Pembukaan turnamen dipimpin langsung oleh Wakapolres Mahakam Ulu, Kompol Dherry Alim, S.T., dan diawali dengan pertandingan ekshibisi yang mempertemukan para Pejabat Utama (PJU) dan perwira Polres. Laga pembuka tersebut berlangsung dalam suasana santai namun penuh semangat, mencerminkan kekompakan antar anggota Polri di wilayah perbatasan ini. Turnamen futsal ini diikuti oleh tim-tim dari berbagai satuan fungsi di…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Bontang – Gelaran turnamen bulutangkis Kapolres Bontang Open IV Tahun 2025 secara resmi ditutup dengan meriah di GOR Badminton Hall PT Badak NGL, Kota Bontang, pada Jumat malam (27/6/2025). Penutupan tersebut menjadi penanda berakhirnya lima hari kompetisi penuh semangat dalam rangka menyemarakkan Hari Bhayangkara ke-79. Turnamen ini diikuti 542 peserta dari berbagai wilayah di Kalimantan Timur dan luar provinsi, mempertandingkan 17 kategori mulai dari usia dini hingga veteran, termasuk kelas beregu lokal Kota Bontang. Kehadiran ratusan atlet, ofisial, serta masyarakat umum turut memberikan energi positif sepanjang jalannya kompetisi. Acara penutupan dihadiri oleh jajaran Pemerintah Kota Bontang, unsur TNI, perwakilan…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Samarinda – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polsek Samarinda Kota menyelenggarakan lomba olahraga tradisional yang berlangsung semarak di Kompleks GOR Segiri, Jalan Kesuma Bangsa, Kelurahan Bugis, Kecamatan Samarinda Kota, pada Sabtu (28/6/2025). Kegiatan yang bertujuan untuk melestarikan budaya lokal ini dibuka secara resmi oleh Kapolsek Samarinda Kota AKP Kadiyo, S.H., didampingi Ketua Federasi Olahraga Tradisional Kota Samarinda Priatmono, Wakapolsek AKP Dedy Septriady, S.H., serta seluruh personel Polsek Samarinda Kota. Sebanyak 150 pelajar dari 15 SMA/SMK sederajat se-Kota Samarinda turut ambil bagian dalam kegiatan ini. Mereka berkompetisi dalam tiga jenis permainan tradisional, yakni gasing, egrang, dan terompah panjang (bakiak),…