Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kukar – Kapolres Kutai Kartanegara, AKBP Doddy Surya Putra, turut serta dalam kegiatan pemberian makanan bergizi gratis kepada siswa-siswi SD 003 dan 001 Tenggarong, yang dilaksanakan pada Senin (17/02/25). Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari program pemerintah untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya di bidang gizi anak-anak.
Selain Kapolres, turut hadir dalam acara tersebut Letkol CZI Damai Adi Setiawan Dandim 0906/Kkr, Kepala Sekolah SD 001 dan 003 Tenggarong, Hj. Sitti Sahrah dan Muhammad Zulkifli, Lurah Tenggarong.
Kapolres Kutai Kartanegara dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memastikan gizi yang baik bagi anak-anak, yang akan mendukung perkembangan mereka.
“Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesehatan dan gizi anak-anak di Tenggarong serta mendukung program-program pemerintah yang bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat,” ujar Kapolres.
Kapolres juga mengingatkan masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan dan mendukung program-program pemerintah yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup, terutama dalam hal gizi anak-anak.
Sebanyak 560 porsi makanan bergizi, yang terdiri dari nasi putih, ayam goreng tepung, cap cay, pisang ambon, dan susu, dibagikan kepada siswa-siswi SD 003 dan 001 Tenggarong dalam kegiatan ini.
Humas Polda Kaltim