Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kukar – Hujan deras disertai angin kencang pada Selasa (3/12/2024) menyebabkan sejumlah pohon tumbang di sepanjang Jalan Poros Samboja-Semoi. Lokasi terdampak meliputi KM 01, KM 03, KM 3,5, dan KM 10, yang sempat menghambat arus lalu lintas di kawasan tersebut.
Polsek Samboja bergerak cepat setelah menerima laporan dari masyarakat. Tim evakuasi yang dipimpin oleh Aiptu Arold Rumahrobo (Bhabinkamtibmas Polsek Samboja) dan Bripka Hendra Hariyanto (Unit Lantas Polsek Samboja), bekerja sama dengan empat personel keamanan dari Balitek Samboja, langsung turun ke lokasi untuk melakukan penanganan.
Kapolsek Samboja, Iptu Sarlendra Satria Yudha, menjelaskan bahwa cuaca buruk menjadi pemicu tumbangnya pohon-pohon tersebut. “Berkoordinasi dengan Balitek Samboja, kami memastikan evakuasi berjalan cepat dan aman. Dengan peralatan yang memadai, pohon-pohon tumbang berhasil dibersihkan, sehingga arus lalu lintas kembali normal,” jelasnya.
Proses evakuasi selesai sekitar pukul 13.00 WITA, dan jalanan kembali dapat dilalui oleh pengguna kendaraan. Kapolsek juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan saat berkendara, terutama di tengah cuaca ekstrem yang berpotensi menimbulkan kejadian serupa.
Tindakan sigap Polsek Samboja bersama pihak terkait ini menunjukkan komitmen aparat kepolisian dalam menjaga keamanan dan kelancaran aktivitas masyarakat, meskipun di tengah kondisi alam yang tidak menentu.