Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Samarinda – Kapolresta Samarinda Kombes Pol Dr. Ary Fadli, S.I.K, M.H., M.Si memimpin apel pagi yang dilaksanakan di Lapangan Polresta Samarinda pada Senin (13/05/2024). Apel ini merupakan bagian dari kewajiban harian yang diikuti oleh seluruh anggota Polresta Samarinda, baik pada apel pagi maupun siang.
Dalam arahannya, Kapolresta menekankan pentingnya kerjasama yang baik antara pimpinan dan bawahan untuk menciptakan suasana kerja yang nyaman dan produktif. Ia mendorong seluruh personil untuk selalu mengedepankan profesionalisme, proporsionalitas, dan akuntabilitas dalam menjalankan tugas. “Laksanakan tugas dengan penuh semangat, jangan acuh dan remehkan tugas,” tegas Kapolresta.
Kapolresta juga menyoroti tanggung jawab anggota untuk menjaga lingkungan dan menegakkan peraturan, mengingat bahwa tantangan ke depan semakin berat. Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah menjalankan tugas dengan baik selama sepekan terakhir, sehingga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polresta Samarinda tetap aman dan kondusif tanpa kejadian menonjol.
“Saya menghargai kerja keras Anda semua dan mengingatkan untuk selalu menjaga kesehatan dan keselamatan saat bertugas,” tutup Kombes Pol Dr. Ary Fadli.
Humas Polda Kaltim