Poldakaltim.com, Bontang – Satuan Lalu Lintas Polres Bontang menerima kunjungan tim Supervisi Ops Patuh Mahakam 2020 Dit Lantas Polda Kalimantan Timur, di Ruang Posko Operasi Digital Polres Bontang, Rabu (29/07/2020).
Tim Supervisi terdiri dari Kabag Bin Ops Dit Lantas Polda Kaltim AKBP Drs. I.Wayan Najib Juliartha dan dua anggota di sambut Wakapolres Bontang KOMPOL A. Indrawan, SH. MH dan Kasat Lantas Polres Bontang AKP Imam Safi’i di Lobi Mako Polres Bontang.
Kedatangan tim Supervisi dari Dit Lantas Polda Kaltim, dimaksudkan untuk melaksanakan pengecekan Pelaksanaan Operasi Patuh Mahakam 2020 di Polres Bontang.
Ditempat terpisah Kasat Lantas Polres Bontang AKP Imam Safi’i, kepada awak media ini mengatakan Polres Bontang saat ini sedang melaksanakan Operasi dengan sandi “Operasi Patuh Mahakam 2020”.
“Sasaran operasi patuh ini untuk meningkat kedisiplinan masyarakat dalam mematuhi rambu-rambu lalu lintas, supaya tidak melawan arus, menggunakan helm dan mencegah pelanggaran anak di bawah umur,†katanya.
Kasat Lantas juga mengatakan, Operasi Patuh Mahakam 2020 dilaksanakan dari tanggal 23 Juli hingga 5 Agustus 2020 dengan maksud untuk meningkatkan kepatuhan dan kesadaran masyarakat dalam mematuhi Aturan lalu lintas khususnya di masa “adaptasi kebiasaan baru ini,” pungkas Kasat Lantas.
Ditempat terpisah, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana mengimbau kepada seluruh masyarakat Kalimantan Timur untuk selalu mematuhi protocol Kesehatan ditengah situasi Pandemi Covid-19.
“dalam beraktivitas baik itu sedang berada diluar rumah untuk keperluan tertentu atau berada dimana saja selalu menggunakan masker dan selalu mentaati himbauan pemerintah dalam penanganan Covid-19†tutur Ade Yaya Suryana
Sumber: HUMAS POLDA KALTIM