Poldakaltim.com, KUTAI TIMUR – Guna merajut tali kasih dan kebahagiaan di bulan Ramadhan, Polres Kutai Timur yang dipimpin langsung oleh Kapolres Kutai Timur AKBP Indras Budi Purnomo, SIK. M.M., memberikan bantuan berupa paket sembako dan Takjil kepada anak-anak di Panti Asuhan Nurul Ihsan Kecamatan Sangatta Utara, Minggu (26/04/2020).
Kebahagiaan Suasana riang anak-anak tampak memeriahkan panti asuhan Nurul Ihsan melihat bantuan yang telah diberikan Kapolres Kutai Timur. Semua anak–anak dari Panti Asuhan berkumpul dan mengikuti serangkaian acara tersebut. Kapolres bersama Pengurus Panti Asuhan menyambangi dan berbaur bersama tanpa adanya perbedaan sambil menunggu tiba saatnya buka puasa.
Menurutnya, Polri tidak hanya memiliki tanggung jawab di bidang keamanan, dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) saja. Namun, juga memiliki tanggung jawab sosial kemasyarakatan yang disalurkan melalui program berbagi di bulan Ramadhan.
“Hal ini sebagai wujud kepedulian sosial anggota kepolisian untuk berbagi dengan sesama manusia di bulan ramadhan,†ujar Kapolres Kutai Timur
AKBP Indras Budi Purnomo mengharapkan, kegiatan ini bisa menambah keimanan dan ketaqwaan, selain dan bisa bernilai ibadah. “Semoga apa yang kita berikan dapat berguna dan bermanfaat bagi para anak yatim,†harapnya.
Ditempat terpisah, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk ikuti himbauan pemerintah, terapkan physical distancing, cukup dirumah saja. Sayangi diri kita, sayangi keluarga dan orang-orang disekitar kita,†ujarnya.
HUMAS POLDA KALTIM