Poldakaltim.com, TENGGARONG – Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar, S.IK, MSI menghadiri Upacara pembukaan Jambore Cabang ke VIII dan Pramuka Berkebutuhan Khusus 1 tahun 2019 serta memperingati Hari Pramuka ke 58, Kamis (15/8/2019).
Upacara pembukaan Jambore diikuti oleh seluruh pramuka yang ada di Kabupaten Kukar. Dalam pelaksanaan upacara , yang bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Bupati Kukar Edy Damansyah, M.SI dan dihadiri Muspika Kabupaten Kukar serta para peserta jambore.
Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar, SIK , MSI menjelaskan, bahwa Pihaknya akan mengamankan kegiatan Jambore agar memberi kenyamanan dan keamanan bagi seluruh peserta jambore sehingga menciptakan situasi yang aman dan kondusif sesuai dengan apa yang diinginkan.
HUMAS POLDA KALTIM