Poldakaltim.com, Kukar – Peran serta TNI-Polri juga diharapkan dapat menyamakan persepsi dan pola pikir dalam upaya optimalisasi pendisiplinan protokol kesehatan. Hal itu, sebagai dukungan terhadap kebijakan pemerintah dalam menghadapi pandemi Covid-19.
Untuk mencapai hal itu, perlu adanya langkah-langkah pendisiplinan protokol kesehatan Covid-19 yang terpadu, terarah dan terukur serta menyeluruh dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat, pemeriksaan dan penertiban pendisiplinan protokol kesehatan seperti yang dilaksanakan oleh Polsek Tenggarong Seberang bersama Koramil Tenggarong Seberang, pada Jum’at (28/08/2020).
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., mengatakan Dalam menunjang pendisiplinan protokol kesehatan ini, jajaran Polsek Tenggarong Seberang bersama Koramil Tenggarong Seberang bersinergi untuk menindaklanjutinya dengan mengedukasi masyarakat akan pentingnya masker.
“Sebagai upaya untuk meminimalisir penyebaran Covid-19 di Kec. Tenggarong Seberang,” Ucap Kombes Pol Ade Yaya.
Ditambahkannya, kami bersama Koramil Tenggarong Seberang menekankan pendisiplinan masyarakat mematuhi protokol kesehatan, dalam pelaksanaan penertiban yang dilakukan di Jalan Raya dan beberapa desa Di Kec. Tenggarong Seberang.
Kombes Pol Ade Yaya Suryana sendiri berharap mengajak masyarakat untuk disiplin diri dalam mematuhi protokol kesehatan dan tidak menganggap pandemi Covid-19 ini sebagai hal yang biasa.
“Kepada seluruh masyarakat, dalam beraktivitas baik itu sedang berada diluar rumah maupun dimana agar selalu menggunakan masker dan selalu taat pada protokol kesehatan,†Ungkap Kombes Pol Ade Yaya Suryana.
Humas Polda Kaltim