Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kubar – Dalam rangka mewujudkan komitmen “Polri Untuk Masyarakat”, Kapolres Kutai Barat AKBP Boney Wahyu Wicaksono, S.I.K., M.H., melakukan peninjauan terhadap personel dan fasilitas Call Center 110. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruangan Call Center pada Selasa (18/03/25) untuk memastikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Kutai Barat.
Kapolres Kutai Barat mengecek kelengkapan peralatan komunikasi serta memastikan sistem Call Center 110 beroperasi secara optimal. Beliau juga memberikan arahan kepada personel yang bertugas agar selalu sigap dan responsif dalam menangani setiap laporan atau permintaan bantuan dari masyarakat.
“Call Center 110 merupakan ujung tombak pelayanan Polri kepada masyarakat. Kesiapan dan kecepatan kita dalam merespons panggilan darurat adalah cerminan nyata dari komitmen Polri sebagai pelayan masyarakat,” tegas Kapolres.
Selain itu, Kapolres juga menekankan pentingnya memberikan pelayanan yang ramah dan profesional kepada setiap warga yang menghubungi Call Center 110. Beliau berharap, dengan kesiapan personel dan fasilitas yang memadai, masyarakat Kutai Barat dapat merasakan pelayanan yang cepat, tepat, dan berkualitas dari Polri.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata upaya Polri untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik, khususnya dalam merespons kebutuhan dan keluhan masyarakat. Dengan demikian, diharapkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri semakin meningkat.
Humas Polda Kaltim