Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Polresta Balikpapan menggelar pengamanan rangkaian kunjungan kerja Presiden RI, Prabowo Subianto, selama berada di Kota Balikpapan, Selasa (13/01/26). Pengamanan difokuskan di sepanjang rute perjalanan Presiden RI hingga lokasi kegiatan peresmian Refinery Development Master Plan (RDMP) Pertamina Balikpapan, yang merupakan salah satu proyek strategis nasional dengan nilai investasi mencapai sekitar Rp.126 triliun.
Kegiatan kenegaraan tersebut turut dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi negara, di antaranya jajaran kementerian terkait, Kapolri, Panglima TNI, serta unsur pemerintahan lainnya. Kehadiran Presiden RI disambut antusias oleh masyarakat Kota Balikpapan yang tetap menjaga ketertiban selama rangkaian kegiatan berlangsung.
Dalam hal ini, Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Jerrold H.Y. Komuntoy, S.I.K., M.Si., selaku penanggung jawab pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel pengamanan yang terlibat, baik dari unsur TNI, Polri, maupun instansi terkait, atas dedikasi dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas.
“Pengamanan kunjungan Presiden RI mulai dari kedatangan, pengawalan perjalanan menuju lokasi peresmian, hingga keberangkatan melanjutkan agenda ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara berjalan dengan aman, tertib, dan lancar berkat sinergi seluruh pihak serta dukungan masyarakat,” ungkap Kapolresta.
Ia menambahkan, sejak H-1 hingga berakhirnya seluruh rangkaian kunjungan kenegaraan di Kota Balikpapan, situasi kamtibmas tetap terjaga dalam kondisi kondusif. Presiden RI selanjutnya dijadwalkan kembali ke Jakarta untuk melanjutkan agenda kenegaraan bersama rombongan kementerian, Kapolri, Panglima TNI, serta staf kepresidenan.
Sementara itu, Kasi Humas Polresta Balikpapan Ipda Sangidun mengimbau masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing, terlebih menjelang perayaan hari besar keagamaan dan memasuki Bulan Suci Ramadan.
“Mari kita pererat tali silaturahmi antarumat beragama guna mewujudkan Kota Balikpapan yang aman dan nyaman, sesuai dengan semangat Kubangun, Kujaga, dan Kubela,” pungkasnya.
Humas Polda Kaltim
