Poldakaltim.com, Samarinda – Menyambut bulan suci Ramadhan TNI-Polri bersinergi melaksanakan bakti sosial bersama relawan untuk membersihkan sekitar lingkungan masjid Al Wustho di jalan Kamboja Kelurahan Rawamakmur Kecamatan Palaran. Jumat(25/03/22)
kegiatan kerja bakti tersebut dipimpin langsung oleh danramil Palaran Kapten Inf Sujadi dengan didahului melaksanakan apel untuk memberikan arahan serta pengecekan anggota.
Selanjutnya personil Polsek Palaran bersama Koramil Palaran dan relawan melakukan penyemprotan rumput di sekitar masji, memunguti sampah dan juga membersih bagian luar dalam masjid.
Danramil Palaran Kapten Inf Sujadi mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat untuk menyambut bulan yang penuh mulia yaitu bulan suci ramadhan.
“ini adalah bagian dari memakmurkan Masjid di wilayah Palaran dengan mengajak anggota koramil, Polsek dan masyarakat sekitar.” Ucapnya
Kapolsek Palaran Kompol Roganda,S.H juga Mengatakan jika hal ini secara tidak langsung dapat membangun sinergitas antara Polri dan TNI dengan masyarakat maupun toga-tomas setempat.
“kegiatan bersih-bersih rumah ibadah ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang sehat, sekaligus memupuk semangat gotong royong, dan mempererat silaturahmi di masyarakat”. Ujarnya
Humas Polda Kaltim