Poldakaltim.com, Paser – Polsek Long Ikis dan Pengurus Bhayangkari Ranting Long Ikis peduli sesama membagikan bantuan sembako kepada masyarakat yang terdampak PPKM level 2 Minggu, (19/12 )
Kapolres Paser AKBP Eko Susanto, SIK melalui Kapolsek Long Ikis Iptu Hermawan ,SH, MH mengatakan sambil membagikan sembako, personil Polsek Long Ikis dan Pengurus Bhayangkari Ranting Long Ikis juga mengajak warga untuk mengikuti Vaksin pada hari, Senin tanggal 20 Desember 2021 di Polsek Long Ikis secara gratis.
“Harapannya dengan paket sembako ini semoga warga merasa terbantu, terutama warga kelurahan Long Ikis yang terdampak PPKM level 2†katanya.
Kapolsek mengimbau kepada masyarakat untuk mengikuti vaksinasi mengingat cakupan Vaksin di Kabupaten Paser menurut data dari Dinas Kesehatan masih rendah baru sekitar 65 % dan tetap menjalankan protokol kesehatan ” Tutupnya “
Humas Polda Kaltim