Poldakaltim.com, Bontang – Kepolisian Resort (Polres) Bontang kembali menerima kunjungan dari tim pengawasan dan pemeriksaan (Wasrik) dari Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Kaltim tahap II, di Ruiang Rapat Utama (Rupatama) Mako Polres Bontang, Rabu (25/10/2020).
Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) tahap II dari Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Kaltim kali ini menindak lanjuti Temuan Wasrik Itwasum Polri dan Pengawasan Operasi (Was OPS) Aman Nusa II Tahun Anggaran 2020 terkait Covid-19.

Wasrik tersebut dipimpin langsung ketua Tim Kombes Pol Ristiawan Bulkani, SH, M.Si selaku Auditor Madya TK III Itwasda Polda Kaltim yang diterima langsung oleh Kapolres Bontang AKBP Hanifa Martunas Siringoringo. S.I.K, MH yang didampingi Wakapolres Kompol A. Indrawan dan PJU Polres Bontang.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya, S.I.K., M.H., mengatakan bahwa Wasrik adalah sarana evaluasi dan konsultasi terhadap permasalahan yang dihadapi. Disamping itu, kegiatan ini juga merupakan upaya untuk mencegah penyimpangan atau penyalahgunaan wewenang di masing-masing satker.
“Harapannya bahwa dengan dilakukannya pengawasan dan pemeriksaan ini, dapat semaksimal mungkin dihindari terjadinya penyimpangan-penyimpangan oleh satuan kerja (Satker) baik yang didukung anggaran maupun kegiatan rutin sesuai dengan program kerja dan target yang direncanakan,†terang Kombes Pol Ade Yaya.
“Wasrik itu salah satu fungsi kontrol agar mekanisme kerja yang ada di lingkungan Polri tidak keluar jalur yang telah ditetapkan,†ujarnya
Sementara itu ketua tim wasrik, Kombes Pol Ristiawan Bulkani, SH, M.Si mengatakan kegiatan Wasrik merupakan kegiatan rutin yang tidak boleh kita anggap sebagai momok menakutkan, karena keberadaan kami ini sifatnya sebagai konsultan untuk memperbaiki kesalahan dan bukan mencari-cari kesalahan.
“Intinya kami hanya mengecek sejauh mana tingkat kinerja sesuai dengan rancangan kerja di lingkungan Polri, kemudian mengecek apakah ada kesalahan,†tandasnya.
Usai pengarahan, dilanjutkan pendalaman terhadap seluruh aspek pelaksanaan dan pengendalian baik terhadap Temuan Wasrik Itwasum Polri dan Was Ops Aman Nusa II di Mako Polres Bontang.
Humas Polda Kaltim