Poldakaltim.com, Balikpapan – Bertempat di Wilayah Hukum Kota Balikpapan, telah dilaksanakan Kegiatan Sosialisasi New Normal dan Bhakti Brimob Kaltim Untuk Masyarakat dan Pembagian Sembako oleh Brimob Kaltim Peduli Covid 19.
Kegiatan tersebut atas dasar arahan Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. John Huntal Sarjananto Sitanggang, SIK melalui Danyon A Pelopor AKBP Gunawan Tri Laksono, SIK. Sabtu, (13/06/2020) pagi.
Adapun bantuan Sembako berupa Beras, Mie Instan, Susu, Gula dan Minyak yang diberikan kepada masyarakat Kota Balikpapan secara Door to door.
Isi Paket Sembako dengan sasaran masyarakat tidak Mampu dan Masyarakat Lansia (Jompo) terdampak Covid-19 di Wilayah Hukum Kota Balikpapan.
Dalam rangkaian kegiatan, anggota Brimob Kaltim menuju Lokasi sasaran Sosialisasi New Normal dan bakti brimob kaltim untuk masyarakat.
Sementara itu di tempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., mengatakan bahwa saat ini Dunia mengalami Krisis kesehatan yang berdampak pada krisis ekonomi, krisis sosial dan Krisis politik.
Dengan demikian Ia mengajak masyarakat bersama-sama melawan dan mengantisipasi penyebaran Covid-19 dengan mengikuti peraturan Protokol kesehatan.
“Pemerintah, TNI-Polri telah melalukan beberapa kegiatan yang bertujuan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19,†ucap Ade Yaya Suryana.
Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., juga meminta kepada masyarakat agar tetap mengikuti himbauan Pemerintah tentang pencegahan penyebaran covid-19. Seperti jaga jarak, selalu pakai masker, tidak keluar rumah bila tidak perlu, selalu jaga kesehatan dal lainya.
 “Jika akan melaksanakan kegiatan di luar rumah, jangan lupa untuk tetap menggunakan masker, terapkan physical distancing dan patuhi seluruh protokol covid-19 yang ada,†Tutup Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H.
Humas Polda Kaltim