Poldakaltim.com, Balikpapan – Untuk memastikan stok pangan selama Bulan Ramadan pandemi Covid-19, Kapolresta Balikpapan yang dampingi Wakapolresta Balikpapan dan kasat Intelkam Polresta Balikpapan meninjau langsung gudang Bulog yang berada di kawasan Gunung Malang Balikpapan Tengah pada Rabu (29/04) siang.
Dalam pengecekan yang dilakukan oleh Polresta Balikpapan ini di Gudang Bulog ini di dampingi langsung oleh Kabulog dan kasi Bulog Balikpapan. Dalam kunjungan Kapolresta Balikpapan ke gudang Bulog ini untuk memastikan stok bahan pokok beras yang ada di gudang selama Ramadhan dan pandemi Covid-19.
Dalam pertemuan tersebut Kapolresta Balikpapan menyampaikan kedatangan nya hari ini adalah untuk berkoordinasi terkait perintah kapolri untuk memastikan ketersediaan pangan di tiap Kota/Kabupaten.
Persediaan bahan pokok khususnya beras di wilayah Kaltim dan Kaltara hingga perayaan bulan Ramadhan serta Hari Raya Idul Fitri dalam ketersediaan sembako selama masa PSBB di wilayah Provinsi Kaltim dan Kaltara dapat di pastikan tercukupi, jelas Kapolresta Balikpapan.
HUMAS POLDA KALTIM