Poldakaltim.com, BALIKPAPAN- Wabah virus corona membawa dampak ekonomi bagi warga kurang mampu di berbagai daerah. Khususnya bagi masyarakat yang tergantung pada pekerjaan sehari-hari untuk mencukupi kebutuhan keluarga.
Untuk membantu beban mereka, Kapolresta Balikpapan Kombes Pol. Turmudi, S.I.K., bersama Dandim 0905/BPN dan jajaran mengambil peran untuk melakukan gerakan Peduli Sesama Berbagi Berkah (PSBB) dengan membagikan paket sembako ke warga kurang mampu, Kamis (09/04/2020).
Aksi sosial tersebut dilaksanakan di beberapa daerah diantaranya Kelurahan Sepinggan, Klandasan Ulu, dan Telaga Sari Kec. Balikpapan Kota.
“Dampak virus corona ini sangat dirasakan masyarakat Balikpapan apalagi yang menggantungkan dari pekerjaan harian untuk mencukupi kebutuhan keluarga,” tutur Kapolres
Pemberian paket sembako tersebut sengaja dilakukan sambil keliling Kota Balikpapan, agar warga yang diberi sembako tidak berkumpul di satu tempat.
“Bantuan sembako sengaja kami antar agar warga tidak berkumpul di suatu tempat. Kami mengimbau masyarakat untuk mencuci tangan, menjaga jarak atau physical distancing untuk menghindari penyebaran covid-19 sebagaimana imbauan pemerintah,” imbau Kombes Pol. Turmudi
HUMAS POLDA KALTIM