Poldakaltim.com, KUKAR- Kepolisian Sektor (Polsek) Kembang Janggut menggelar kegiatan bakti sosial bertajuk “Jumat Berbagi†dengan berbagi kepada keluarga lanjut usia dan keluarga kurang mampu, Jumat (14/02/2020).
Jumat berbagi ini merupakan program rutin yang di canangkan oleh Kapolres Kukar (Kutai Kartanegara) AKBP Andrias Susanto Nugroho yang digelar tiap pekan, sebagai bentuk komitmen kepolisian melayani masyarakat.
Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Andrias Susanto Nugroho melalui Kapolsek kembang Janggut AKP Suwarno mengatakan, kegiatan berbagi dengan keluarga yang membutuhkan ini merupakan bentuk kepedulian petugas kepolisian terhadap lingkungan sekitar.
Selain itu, pihaknya berharap melalui kegiatan seperti ini hubungan antara instansi kepolisian dan masyarakat semakin harmonis.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menambahkan dengan adanya kegiatan rutin seperti ini diharap masyarakat dapat bisa merasakan keamanan di lingkungannya dan dapat memberikan nilai positif, bahkan dapat dirindukan dan diharapkan selalu kehadirannya oleh masyarakat tutup Ade Yaya
HUMAS POLDA KALTIM