Poldakaltim.com, PASER – Kapolsek Long Ikis AKP Tatok Tri Haryanto bersama anggotanya menyambut langsung kedatangan murid Taman Kanak-Kanak (TK) Gugus I Mentari Kec. Long Ikis yang berkunjung ke Polsek Long Ikis, Senin (21/10/19).
“Saya dan anggota selalu siap menerima kedatangan siswa siswi sekalian, karena kegiatan ini sangatlah berguna untuk membentuk etika dalam berlalu lintas kepada anak-anak baik sejak dini,” ujar Kapolsek Long Ikis.
Setidaknya ada sekitar 200 anak-anak TK Gugus I Mentari yang berkunjung kepolsek long ikis , yang terdiri dari TK Negeri Long Ikis, TK Cempaka Putih, TK Aisyiyah Bustanul Athfal Atang Pait, TK Aisyiyah Bustanul Athfal Jemparing, TK Dharma Bhakti Desa Tajur, TK Tunas Mulya Desa Tajer Mulya, dan TK Kalam.
Ratusan anak-anak TK mengunjungi Mako Polsek Long Ikis, sangat antusias menujukan kemampuannya di hadapan aparat kepolisian dan mereka juga dapat mengenal dan mempelajari berbagai fasilitas dan kegiatan di markas tersebut.
Dibimbing para guru dan kapolsek serta polwan, anak-anak TK mendapat penjelasan mengenai ujian SIM, tindak kriminalitas, dan hal lainnya yang berkaitan dengan kepolisian. Mereka mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan riang dan semangat.
“Saya kalau sudah besar ingin menjadi seorang polisi. Saya ingin membantu orang sehingga tidak diganggu penjahat, “tutur salah satu anak TK Gugus I Mentari, saat ikut serta dalam kunjungan ke Polsek Long Ikis.
Ketua Gugus I Mentari Kec. Long Ikis Ibu Nurul Syamsiah, mengatakan kegiatan ini sangat bermanfaat bagi para murid untuk memperoleh pendidikan mengenai kepolisian.
“Mereka tidak merasa takut dengan polisi, tetapi bersemangat. Mereka menyenangi kendaraan-kendaraan polisi dan senang mengenal berbagai aktivitas di polsek, kegiatan ini sangat positif bagi anak anak.” kata Nurul.
Dimulai dengan berkeliling lingkungan Polsek Long ikis, dilanjutkan pengenalan aturan dan etika berlalu lintas.Karena dengan adanya kegiatan ini, anak anak dapat lebih memahami peraturan dan etika berlalu lintas sejak dini.
Kapolres Paser melalui Kapolsek Long Ikis mengatakan “Saya harap anak-anak dapat memahami peraturan dan etika lalu lintas dengan baik, karena saya yakin anak-anak dapat mengingat dan memahami dengan baik bila melihat dan mempraktekannya langsung, ke depan genarasi-genrasi penerus bisa lebih lagi memahami dan tertib dalam berlalu lintas.
“Kita menginginkan generasi ini nantinya, dapat lebih mematuhi peraturan dan bisa menghormati Polisi,” tutupnya .
HUMAS POLDA KALTIM