Samarinda, Poldakaltim.com,- Sebanyak 616 personel gabungan TNI dan Polri tengah dikerahkan untuk melaksanakan apel kesiapan pengamanan pengundian nomor urut bagi pasangan calon Pilkada Kaltim 2018 di Hotel Mesra Samarinda, Jl. Pahlawan No.1, Dadi Mulya, Samarinda Ulu, Kota Samarinda, pagi tadi Selasa (13/2).
Apel kesiapan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Biro Operasi Polda Kaltim, Kombes Pol. Heri Heryandi dan dihadiri oleh Kapolresta Samarinda Kombes Pol. Vendra Riviyanto beserta personel jajaran Polresta Samarida, personel Polri dan TNI.
Sebagai pemimpin apel kesiapan pengamanan tersebut Karoops Polda Kaltim mengatakan ,â€agar seluruh personel dapat melaksanakan pengamanan pengundian nomor urut ini dengan sebaik-baiknya, guna ciptakan suasana yang kondusif, aman dan damaiâ€, tegasnya.
Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Pol. Ade Yaya Suryana menambahkan ,†apel kesiapan pengamanan ini perlu dilaksanakan sebagai bentuk penyamaan persepsi pola pengamanan agar pada kegiatan ini dapat berjalan dengan aman dan lancar,†ujarnya.
Humas Polda Kaltim