Samarinda, PoldaKaltim.com,- Hari terakhir pendaftaran bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltim. (10/01)
Pasangan pertama yang akan datang ke KPU adalah Sofyan Hasdam dan Nusyirwan Ismail yang diusung Partai Golkar dan Nasional Demokrat (Nasdem). Pasangan Sofyan Hasdam – Nusyirwan Ismail ini datang ke KPU setelah shalat dhuhur yakni sekitar pukul 12.45 Wita.
Kemudian pada sore harinya giliran pasangan Rusmadi Wongso – Safaruddin yang akan mendaftarkan diri ke KPU.Pasangan ini diusung dua Partai yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Hanura.
Dan yang mungkin akan menjadi pasangan terakhir yang mendaftarkan diri adalah Syaharie Jaang – Awang Ferdian Pasangan ini Kabarnya akan mendaftarkan diri sekitar pukul 19.00 wita.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menambahkan “sampai saat ini proses pendaftaran pemilihan Gubernur Kalimantan Timur berjalan lancar dan kami dari pihak kepolisian akan terus proses tersebut†tutup Ade Yaya
HUMAS POLDA KALTIM