Site icon TribrataNews Polda Kaltim

Brimob dan Samapta Polda Kaltim Perkuat Pengamanan Pasca Pungut Suara Pilkada di Kota Bontang

WhatsApp Image 2024 11 29 at 11.59.44 c210f9e1

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Bontang – Menjaga stabilitas keamanan pasca pungut dan hitung suara dalam rangka Pilkada Serentak 2024, Polres Bontang bersama personel Brimob dan Samapta Polda Kaltim menggelar patroli Cipta Kondisi (Cipkon) pada Kamis (28/11/2024). Kegiatan ini bertujuan memastikan situasi di Kota Bontang tetap aman dan terkendali sepanjang tahapan Pilkada berlangsung.

Dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Bontang, Kompol Awan Kurnianto, S.H., dengan pengendali lapangan Ipda Tri Sartono, patroli melibatkan 10 personel gabungan dari Brimob dan Samapta Polda Kaltim. Operasi ini didukung oleh dua unit kendaraan roda empat dan tiga unit kendaraan roda dua untuk meningkatkan mobilitas di lapangan.

Patroli menyasar sejumlah lokasi strategis yang dianggap berpotensi menimbulkan gangguan keamanan, seperti kantor PPK di wilayah Bontang Utara, Bontang Selatan, dan Bontang Barat, serta kediaman pasangan calon Pilkada. Hasil pengawasan menunjukkan bahwa seluruh titik pengamanan berada dalam kondisi aman dan terkendali.

Kapolres Bontang, melalui Kabag Ops Kompol Awan Kurnianto, menyampaikan bahwa keterlibatan personel Brimob dan Samapta merupakan langkah strategis dalam mengantisipasi potensi kerawanan. “Personel Brimob dan Samapta Polda Kaltim kami siagakan sebagai cadangan taktis di Polres Bontang untuk memperkuat pengamanan, terutama di wilayah Muara Badak dan Marangkayu. Kehadiran mereka merupakan bentuk kesiapan Polri dalam menghadapi segala kemungkinan selama tahapan Pilkada berlangsung,” ungkapnya.

Langkah preventif ini menunjukkan komitmen Polri dalam menciptakan situasi yang kondusif, sehingga seluruh proses Pilkada dapat berlangsung dengan lancar, aman, dan damai. Warga Kota Bontang pun menyambut baik kehadiran patroli gabungan ini, yang memberikan rasa aman di tengah pelaksanaan pesta demokrasi.

Dengan dukungan penuh dari aparat keamanan, diharapkan tahapan Pilkada Serentak 2024 di Kota Bontang dapat berjalan sukses tanpa kendala berarti.

Exit mobile version