Site icon TribrataNews Polda Kaltim

Polres PPU Gelar Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1446 H

WhatsApp Image 2024 07 18 at 12.27.25

 

Tribratanews.kaltim.polri.go.id , PPU – Polres Penajam Paser Utara (PPU) mengadakan acara memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharam 1446 H. Acara yang berlangsung di Masjid Asy Syurthoh Polres PPU ini dimulai pada pukul 08.30 WITA dan berjalan dengan lancar serta kondusif hingga selesai. Kamis, 18 Juli 2024.

Kapolres PPU AKBP Supriyanto, S.I.K., M.Si., melalui Wakapolres Kompol Bambang Hardiyanto, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud komitmen Polres PPU dalam memperkuat nilai-nilai keagamaan serta kebersamaan di lingkungan kepolisian.

“Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen kami dalam memperkuat nilai-nilai keagamaan serta kebersamaan di lingkungan Polres PPU,” ujar Kompol Bambang Hardiyanto.

Acara tersebut dihadiri oleh para pejabat utama Polres PPU, para perwira, bintara, dan Bhayangkari Polres PPU. Kegiatan ini diisi dengan berbagai aktivitas religius yang bertujuan untuk memperingati tahun baru Islam dan meningkatkan keimanan serta kebersamaan di antara personel Polres PPU.

Dengan suksesnya acara ini, Polres PPU berharap dapat terus menjaga dan meningkatkan semangat kebersamaan serta keimanan di tahun-tahun mendatang.

Humas Polda Kaltim

Exit mobile version