Site icon TribrataNews Polda Kaltim

Polresta Samarinda Amankan Aksi Unjuk Rasa Karyawan PT. Sumalindo Lestari Jaya Global Tbk di Kantor Gubernur Kaltim

WhatsApp Image 2024 03 02 at 10.55.43 5e8a2d08

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Samarinda – Pada Jumat, 01 Maret 2024, sebanyak 150 personil Polresta Samarinda melaksanakan pengamanan dalam aksi unjuk rasa yang berlangsung di Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Timur, Jalan Gajah Mada, Kota Samarinda. Aksi ini diikuti oleh karyawan PT. Sumalindo Lestari Jaya Global Tbk yang tergabung dalam Pembela Hak Buruh (PHB) Karyawan SLJ, dengan jumlah massa sekitar 100 orang yang dipimpin oleh korlap Sdr. Andi Irwan Setiawan.

Para demonstran menuntut pembayaran kompensasi yang belum terbayarkan dari bulan November 2020 hingga tahun 2024, serta gaji bulan Desember hingga saat ini yang belum diterima secara penuh. Setelah berlangsung cukup lama, mediasi dilakukan antara perwakilan karyawan, pemerintah provinsi, grand manager, dan HRD PT SLJ Global Tbk.

Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Dr. Ary Fadli, S.I.K, M.H, M.Si., turut hadir dalam mediasi sebagai penengah, membantu mencapai kesepakatan antara pihak karyawan, perusahaan, dan pemerintah provinsi.

Kapolresta Samarinda mengucapkan terima kasih kepada personil Polresta Samarinda atas pengamanan yang dilakukan dan kepada peserta aksi yang menjaga kondusifitas kota Samarinda. Pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polresta Samarinda dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mengutamakan dialog dalam penyelesaian konflik. Semoga mediasi ini dapat menyelesaikan persoalan antara karyawan dan perusahaan dengan baik dan adil bagi semua pihak.

Humas Polda Kaltim

Exit mobile version