Site icon TribrataNews Polda Kaltim

Sosialisasi Kuliah Umum “Sinergitas Kepolisian dan Perguruan Tinggi Dalam Pencegahan dan Penanggulangan Kekerasan Seksual”

c019ee4f 08ac 4676 93a2 30115bdceb8c

Tribratanewspoldakaltim.com, Balikpapan Kampus Poltek Negeri Balikpapan Bersama Humas Polda Kalimantan Timur mengadakan kuliah umum yang mengangkat tema “Sinergitas Kepolisian dan Perguruan Tinggi Dalam Pencegahan dan Penanggulangan Kekerasan Seksual”. Narasumber pada kuliah umum ini adalah Ibu Esti Santi Pratiwi (Kepala UPTD PPA Balikpapan) dan Ibu Vivi Nur Aisyah Damani, M.Psi. (Psikolog UPTD PPA Balikpapan). Jumat(19/05/2023).

Acara Kuliah Umum dibuka dengan sambutan dari Direktur Poltekba, Bapak Ramli, SE,MM. Dalam sambutannya beliau menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran narasumber beserta jajarannya untuk memberikan materi dimana materi yang disampaikan berhuhungan Kekerasan Seksual dan Cara Pencegahan dan Penanggulangannya.

Kemudian sambutan oleh Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Kaltim, AKBP I Nyoman Wijana, dimana beliau menyampaikan bahwa kasus kekerasan seksual di Indonesia masih cukup tinggi dan jika ada yang mengalami kekerasan seksual jangan takut untuk melapor ke kepolisian agar kasus dapat diproses dan korban akan mendapat perlindungan.

Diharapkan dengan adanya kuliah umum ini mahasiswa makin memahami macam-macam bentuk kekerasan seksual, cara pencegahannya serta dampak pendek atau dampak panjang dari kekerasan seksual.

Humas Polda Kaltim

Exit mobile version