TribrataNews Polda Kaltim

Pastikan Jajaran Patuhi Protokol Kesehatan, Kapolda Kaltim Lakukan Sidak di Lingkungan Internal

Poldakaltim.com, BALIKPAPAN- Kapolda Kaltim Irjen Pol. Drs. Herry Rudolf Nahak, M.Si., melakukan sidak penerapan protokol Kesehatan di lingkungan internal Polda Kaltim, Selasa (29/09/2020).

“Setiap personel Polri dan PNS, maupun masyarakat yang memasuki Mako Polda Kaltim harus mempedomani protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19” tegas Irjen Pol. Drs. Herry Rudolf Nahak saat melakukan sidak.

WhatsApp Image 2020 09 29 at 11.29.44 AM

Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana menerangkan, hari ini ada beberapa ruangan yang disidak langsung oleh Kapolda Kaltim, diantaranya ruangan Dit Intelkam, Ditresnarkoba, Ditreskrimsus dan Ditreskrimum.

Ade Yaya Suryana menjelaskan, kegiatan yang dilakukan oleh Kapolda Kaltim Irjen Pol. Drs. Herry Rudolf Nahak ini sebagai bentuk pengawasan sekaligus upaya peningkatan disiplin protokol Kesehatan kepada anggota Polri dan PNS Polda Kaltim.

“yang menjadi objek sidak diantaranya penggunaan masker perorangan, physical distancing saat beraktivitas, bilik sterilisasi, tempat penyediaan mencuci tangan, ruang kerja satker dan ruang Pelayanan Kepolisian” jelas Ade Yaya Suryana

Sumber: Humas Polda Kaltim

Exit mobile version