Site icon TribrataNews Polda Kaltim

Jelang Pemilu 2019, Kapolsek Jempang sambangi Camat dan Bawaslu

Capture3

Kapolsek Jempang mengatakan, dalam pertemuan ini membahas tentang daerah rawan kamtibmas pemilu 2019 diwilayah Kecamatan Jempang.

Menurutnya, ini semua merupakan langkah Kapolres Kutai Barat AKBP I PUTU YUNI SETIAWAN SIK.MH dalam pemetaan kerawanan yang dihadapi dalam tahapan Pemilu 2019.

“Semua lini dan sektor harus disentuh dan terus tingkatkan koordinasi dengan instansi terkait,” ujar Kapolsek.

Oleh karenanya, melalui Polsek Jempang bersama instansi lain melaksanakan kegiatan ini yang bertujuan untuk mengantisipasi segala bentuk kerawanan kamtibmas khususnya dibidang politik pada proses pentahapan Pemilu 2019 di Kecamatan Jempang.

Lebih lanjut dalam kesempatan itu ia menghimbau kepada segenap unsur muspika dan petugas pelaksana Pemilu 2019, parpol dan caleg peserta Pemilu 2019 agar siap mentaati segala peraturan perundang -undangan yang berlaku dan patuh / tunduk terhadap keputusan hukum serta berkomitmen bersama pada kontestasi Pemilu 2019 dalam menciptakan situasi Pemilu 2019 yang aman, sejuk dan damai.
“Mudahan Dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa menjaga situasi di wilkum polsek jempang tetap aman dan kondusif, agar masyarakat bisa beraktifitas dengan nyaman”. Ujar Kapolsek Jempang.

Exit mobile version