BALIKPAPAN, Poldakaltim.com,- Sikap kejujuran dari Aipda Muji membawa berkah tersendiri untuk dirinya. Pria kelahiran Blitar, 22 Februari 1979 ini mendapat kesempatan untuk makan bersama dengan Kapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Priyo Widyanto, M.M., di Rumah Makan Bondi Jl. Jend Ahmad Yani Balikpapan. Rabu (31/01/2018).
Seperti yang diketahui sebelumnya, anggota dari unit turjawali satlantas Polres Balikpapan ini menjadi viral di social media karena sikap kejujuran yang dimilikinya.
Saat sedang menjalankan tugas, Muji menemukan sebuah tas di tengah jalan yang sebelumnya tak pernah terpikir bahwa isi tas tersebut adalah uang senilai Rp 48 Juta. Namun muji tak lantas gelap mata, ia memeriksa identitas pemilik tas  dan menemukan nomor telepon yang ada di dalam tas tersebut. Muji pun langsung menelepon nomor tersebut untuk memastikan dan ternyata nomor itu adalah nomor Sutarno sang pemilik tas tersebut.
Karena kebaikan dari Aipda Muji, Sutarno hendak memberikan uang senilai Rp 5Jt kepada Muji, namun uang itu malah ditolak oleh Muji dengan alasan menurutnya ini sudah merupakan tugasnya sebagai polisi untuk melindungi, mengayomi, melayani masyarakat.
“Jika memang ingin memberikan silahkan disumbangkan ke Masjid saja†ungkap Muji kepada Sutarno
Akhirnya uang tersebut disumbangkan ke salah satu masjid oleh Sutarno.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menambahkan apa yang dilakukan Aipda Muji diharap bisa jadi contoh dan tauladan bagi seluruh jajarannya yang lain.
HUMAS POLDA KALTIM