Site icon TribrataNews Polda Kaltim

Balapan Liar di Grogot, Belasan Sepeda Motor Kena Razia

Capture 5

Penajam – Belasan sepeda motor yang terkena razia dalam balapan liar di coastal road tak jauh dari Pantai Nipah-nipah, Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), langsung diangkut ke Mapolres PPU, Minggu (21/1) sore.

Kasat Lantas Polres PPU, Iptu Hari Purnomo menjelaskan, razia ini sudah rutin digelar.Bukan hanya itu, mereka yang ditahan langsung ditilang dan yang terbukti balapan akan menjalani sidang di Tanah Grogot, Kabupaten Paser.

Namun karena adanya laporan masyarakat tentang balapan liar di coastal road ini, sehingga pihaknya menurunkan personel Satlantas dan Sabhara untuk melakukan razia, ucap Hari.

Namun sekitar pukul 17.00 Wita, sejumlah pengendara mulai berada di lokasi balapan dan ada sejumlah pengendara yang akan memulai aksi balapan liar. Ia mengatakan, sepeda motor yang tidak dilengkapi surat-surat langsung ditilang.

“Bagi yang balapan juga ditilang dan mereka akan menjalani sidang di Grogot. Yang tidak balapan, sepeda motornya akan kami tahan selama seminggu. Sementara yang balapan akan ditahan selama sebulan dan harus sidang tilang di Grogot,” jelasnya.

Bahkan mereka menyembunyikan sepeda motor di semak-semak untuk menghindari polisi yang mengejar dengan berjalan kaki.

Sebelumnya tersiar kabar warga di Nenang berencana melakukan aksi sweeping terhadap para pengendara yang kerap melakukan balapan liar.

Karena lokasi balapan liar merupakan akses menuju RT 08 Nenang.”Minggu lalu warga sudah melakukan sweeping tapi ternyata ada pengendara yang berusaha melawan. Tapi karena khawatir sehingga meminta bantuan polisi untuk melakukan razia sekaligus menindak mereka agar jera,” ujar Alang.

Humas Polda Kaltim

Exit mobile version