TribrataNews Polda Kaltim

Kuliah di University of Leeds London, Ipda Liliana Tinggalkan Polres Balikpapan Setahun

BALIKPAPAN, Poldakaltim.com,–Ipda Liliana wijaya Jonni STK, Kanit Regident Satlantas Polres Balikpapan sedang bersiap-siap meninggalkan Polres Balikpapan, untuk menempuh pendidikan S2 di University of Leeds London, Inggris selama setahun.

“Saya ikut tes dan alhamdulillah lulus mendapatkan beasiswa untuk menempuh pendidikan di University of Leeds, London. Saya ambil jurusan transport planning,” kata Liliana.

Menjelang keberangkatan Liliana, sempat diumumkan dalam sebuah apel rutin yang dipimpin oleh Kapolres Balikpapan, AKBP Jeffry Dian Juniarta yang dihadiri segenap jajaran Polres Balikpapan.
“Mudah-mudahan selama proses belajar di London akan banyak ilmu yang diserap. Saya atas nama rekan-rekan mengucapkan selamat,” kata Kapolres Balikpapan. Pada kesempatan itu, Ipda Liliana mendapat ucapan selamat dari para peserta apel.

Liliana Wijaya Jonni Perwira Muda Keturunan Tionghoa

Liliana yang akrab dipanggil Lili, merupakan perwira berpangkat Inspektur Dua (Ipda), kini menjabat Kanit Regident Polres Balikpapan sejak awal 2017. Sebelumnya, ketika lulus Akpol tahun lalu 2015, Lili langsung ditempatkan di Polda Kaltim, dengan tugas awal sebagai Ka SPK Polres Balikpapan, kemudian Kanit Dikyasa.

Di Polda Kaltim, Lili tercatat satu-satunya polisi keturunan Tionghoa yang muslim. Anak kedua dari tiga bersaudara ini lahir di Jakarta namun besar di Jepara, Jawa Tengah. Garis keturunan Tionghoa didapatkan Lili dari ibunya, Sri Astuti hang lahir di Jepara namun besar di Sintang, Kalbar. Ayah dan ibu Sri atau kakek dan nenek Lili penduduk asli Sintang. Sedangkan ayahnya, Jonni Amidal asli Sumatra Barat.

(Humas Polda Kaltim)

Exit mobile version